RPP Matematika Perbandingan | SMP Kelas VII Semester I

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
(RPP)

Mata Pelajaran               : Matematika
Kelas                              : VII
Semester                         : 1 
                                          Standar Kompetensi      :Memahami dan menggunakan perbandingan dalam
 pemecahan masalah.
Alokasi Waktu               : 2 × 40 menit

A.    Kompetensi Dasar
      Menggunakan perbandingan untuk pemecahan masalah.

B.     Indikator
  1. Mengenali faktor perbesaran dan faktor pengecilan pada gambar berskala, serta bagaimana cara menetapkan nilai-nilai tersebut.
  2. Menghitung faktor pembesaran dan pengecilan pada gambar berskala.
C.    Tujuan Pembelajaran
  1. Siswa mampu mengenali faktor perbesaran dan faktor pengecilan pada gambar berskala.
  2. Siswa mampu menghitung faktor pembesaran dan pengecilan pada gambar berskala.

D.    Sumber Belajar
-          Buku  Matematika Contextual Teaching and Learning SMP kelas VII
-          LKS Matematika Cerah kelas VII

E.     Metode Pembelajaran
Diskusi dan ceramah

F.     Langkah-Langkah Pembelajaran
 Kegiatan Awal
1.      Guru menjelaskan maksud dan tujuan materi yang akan dipelajari mengenai perbandingan dan skala.
2.      Siswa diberi motivasi jika menguasai materi ini akan dapat membantu siswa menyelesaikan masalah sehari-hari.
Kegiatan Inti
1.      Dengan gambar peraga misalkan foto berbagai ukuran, guru menunjukkan pada siswa mengenai faktor perbesaran dan pengecilan pada gambar berskala.
2.      Siswa dengan bimbingan guru berdiskusi berkelompok membahas faktor perbesaran dan pengecilan pada gambar berskala, dan siswa diminta pendapatnya mengenai pengertian hal tersebut.
3.      Dengan gambar pada LKS, secara berkelompok siswa diminta menghitung faktor perbesaran dan pengecilan pada gambar berskala.
4.      Setelah waktu diskusi habis, siswa diminta untuk menuliskan hasil jawaban mereka di papan tulis dan mempertanggung jawabkan hasil tersebut.
5.      Guru memberikan penguatan atas pekerjaan siswa.
Kegiatan Akhir
1.      Dengan bimbingan guru, siswa menyimpulkan hasil pembelajaran tentang factor skala.
2.      Siswa diberikan pekerjaan rumah (PR)  untuk mencari 5 permasalahan sehari-hari yang terkait dengan perbandingan.

G.    Penilaian
Penilaian proses
Siswa diminta untuk maju kedepan untuk menuliskan hasil jawaban mereka di papan tulis, dan mempertanggungjawabkan hasil jawaban tersebut.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar